Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
Still cut drama Would You Marry Me (dok. SBS/Would You Marry Me)
Still cut drama Would You Marry Me (dok. SBS/Would You Marry Me)

Drama Would You Marry Me telah menayangkan episode perdananya sejak Jumat, (11/10/2025). Di episode awal, Yoo Me Ri (Jung So Min) yang merupakan karakter utama digambarkan sebagai seorang desainer dan CEO perusahaan desain yang pekerja keras demi mendapatkan proyek. Ia memiliki tunangan bernama Kim Woo Joo (Seo Bum June) dan keduanya sedang mempersiapkan pesta pernikahan.

Sayangnya, Yoo Me Ri harus menerima kenyataan pahit saat berbagai masalah datang padanya secara bertubi-tubi. Hidupnya pun berubah dalam sekejap, menelan segala impian yang sudah ia susun dengan matang. Berikut ini adalah delapan masalah besar yang dihadapi Yoo Me Ri di episode awal Would You Marry Me.

1. Sudah presentasi sebaik mungkin untuk sebuah festival kepiting, Yoo Me Ri justru gagal mendapatkan proyek tersebut. Ia memilih mundur lantaran dirinya menjadi korban pelecehan para staff di sana

Still cut drama Would You Marry Me (dok. SBS/Would You Marry Me)

2. Ia pun masih harus mencari cara lain agar bisa menggaji karyawan dan membayar sewa gedung di saat perusahan kecilnya sulit mendapat proyek besar

Still cut drama Would You Marry Me (dok. SBS/Would You Marry Me)

3. Saat dirinya sedang sibuk mengurus bisnis, Yoo Me Ri malah mendapati fakta pahit bahwa tunangannya, Kim Woo Joo (Seo Bum June) berselingkuh di apartemennya

Still cut drama Would You Marry Me (dok. SBS/Would You Marry Me)

4. Sialnya, Yoo Me Ri sudah mendaftarkan pernikahannya dengan Kim Woo Joo. Lantas mereka pun sepakat membatalkan pernikahan tersebut

Still cut drama Would You Marry Me (dok. SBS/Would You Marry Me)

5. Meski sudah memutuskan berpisah, Yoo Me Ri berusaha menutupi masalah tersebut dari ibunya. Ia tidak ingin ibunya tahu kalau dirinya telah menjadi janda bahkan sebelum resmi menikah

Still cut drama Would You Marry Me (dok. SBS/Would You Marry Me)

6. Tak cukup dengan batal menikah, Yo Me Ri pun harus kehilangan tempat tinggalnya. Ia ternyata menjadi korban penipuan sewa apartemen yang membuatnya kehilangan uang sebesar 300 juta won

Still cut drama Would You Marry Me (dok. SBS/Would You Marry Me)

7. Di tengah cobaan hidupnya, Yoo Me Ri justru memenangkan undian sebuah rumah mewah. Namun, ia harus mencari pria lain agar mau menjadi suaminya menggantikan mantan tunangannya

Still cut drama Would You Marry Me (dok. SBS/Would You Marry Me)

8. Yoo Me Ri akhirnya bertemu dengan Kim Woo Joo (Choi Woo Shik) yang mau menjadi suami palsunya. Sayangnya, ia terjebak dalam pernikahan palsu itu selama 90 hari sesuai dengan perjanjian undian

Still cut drama Would You Marry Me (dok. SBS/Would You Marry Me)

Selama 90 hari, Yoo Me Ri dan Kim Woo Joo harus tinggal di rumah tersebut dan berpura-pura menjadi pasangan suami istri sungguhan. Mereka juga harus membangun chemistry sebaik mungkin lantaran salah satu staff penyelenggara tinggal di kompleks yang sama dengan keduanya. Akankah Yoo Me Ri dan Kim Woo Joo mampu mempertahankan pernikahan paslu itu selam 90 hari?

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.

Editorial Team