Drama Lovers of the Red Sky mempertemukan Kim Yoo Jung dan Ahn Hyo Seop sebagai pasangan utama. Berlatar era Joseon, Hong Cheon Ki (Kim Yoo Jung) adalah pelukis jenius, yang terpilih sebagai pelukis wanita pertama di Dohwaseo (Akademi Seni Lukis Kerajaan Korea). Suatu hari, ia bertemu Ha Ram (Ahn Hyo Seop), petugas Seowoongwan yang buta karena kecelakaan di masa kecilnya. Cheon Ki akhirnya jatuh cinta pada Ha Ram, tak peduli akan kondisi fisik yang dimilikinya.
Sudah empat tahun berlalu, drama Lovers of the Red Sky sangat sukses dengan rating dua digit di akhir penayangannya. Berikut ini, ada sederet pemeran drama tersebut yang melakukan comeback di tahun 2025. Yuk, simak!