Drama The Worst of Evil yang tayang pada tahun 2023 berhasil mencuri perhatian penonton dengan cerita kriminal penuh ketegangan. Berlatar di era 1990-an, drama ini menampilkan konflik antara hukum dan dunia kejahatan yang dikemas dengan intens dan realistis. Penampilan Ji Chang Wook dan Wi Ha Joon sebagai dua tokoh utama juga mendapat banyak pujian karena chemistry dan akting mereka yang kuat.
Memasuki tahun 2025, para pemeran The Worst of Evil kembali aktif dalam berbagai proyek baru dengan karakter dan genre yang beragam. Beberapa di antaranya tampil dalam drama aksi, romantis, hingga misteri yang sedang dinantikan penonton. Yuk, simak deretan pemeran The Worst of Evil yang comeback di tahun 2025!
