Hyeon Woo Seok (Jang Dong Joo) dan Kang Si Yeol (Lomon) di drama Korea No Tail to Tell adalah sahabat yang sangat karib. Keduanya memang sudah berjuang sejak lama untuk menjadi pesepak bola profesional.
Namun, takdir mereka menemui jalan berbeda. Si Yeol berhasil menjadi pesepak bola terkenal, direkrut liga eropa, bahkan jadi kebanggan negara. Sementara Woo Seok? Ia masih mencoba menggapai mimpinya itu di usia yang semakin tua.
Eun Ho (Kim Hye Yoon) sebagai rubah berekor sembilan yang mengenal Si Yeol tiba-tiba menukar takdir mereka. Kira-kira apa dorongan yang membuatnya membuat keputusan seperti itu? Inilah tiga alasannya!
