Hubungan Kang Si Yeol (Park Solomon) dan Eun Ho (Kim Hye Yoon) dalam drakor No Tail To Tell berkembang dari keterpaksaan, konflik, hingga kedekatan yang tak pernah mereka rencanakan. Awalnya, Eun Ho adalah gumiho berbahaya yang memainkan takdir hidup Kang Si Yeol tanpa ragu, membuatnya kehilangan karier, status, dan identitas. Namun segalanya berubah ketika Eun Ho kehilangan kekuatan mistiknya dan terpaksa hidup sebagai manusia biasa.
Dalam kondisi paling rapuh itulah, dinamika keduanya berbalik arah. Kang Si Yeol yang sebelumnya menjadi korban justru mengambil peran sebagai pelindung, meski ia tahu Eun Ho bukan sosok yang mudah dipercaya atau dicintai. Ada lima alasan kuat yang mendorong Kang Si Yeol tetap melindungi Eun Ho, dan kelimanya memperlihatkan pertumbuhan emosional serta moral Kang Si Yeol sepanjang cerita.
