Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
still cut drama Last Summer
still cut drama Last Summer (instagram.com/choisungeun.official)

Drakor Last Summer baru saja merilis dua episode perdana yang cukup menghibur. Drama ini akan menyajikan kisah asmara yang rumit antara Song Ha Gyeong (Choi Sung Eun) dan Baek Do Ha (Lee Jae Wook). Keduanya adalah teman masa kecil yang tinggal bersama tiap musim panas di sebuah rumah kacang.

Karena alasan yang belum terungkap di episode perdana, mereka nampaknya tidak lagi akur seperti masa remajanya. Song Ha Gyeong harus bertemu lagi dengan Baek Do Ha yang selalu mengacaukan musim panasnya, usai 2 tahun lamanya tidak berjumpa. Hal inilah yang mendorong Song Ha Gyeong menjual rumah penuh kenangan itu dan keluar dari desanya. Berikut tujuh alasan Song Ha Gyeong ingin segera menjual rumah masa kecilnya di drakor Last Summer.

1. Orangtua Song Ha Gyeong dan Baek Do Ha adalah teman akrab, mereka memutuskan berbagi properti dan berbagi kenangan dengan membangun rumah kacang

poster drakor Last Summer (instagram.com/kbsdrama)

2. Di rumah itu, Ha Gyeong bertemu Baek Do Young yang memiliki saudara kembar bernama Baek Do Ha. Baek Do Ha selalu datang dan tinggal di rumah tersebut setiap musim panas

potret Lee Jae Wook di drakor Last Summer (instagram.com/kbsdrama)

3. Saat mereka menginjak usia remaja, perasaan-perasaan cinta tumbuh antara Ha Gyeong dan Baek Do Ha, meski jarang bertemu mereka menciptakan kenangan yang tidak biasa

still cut drama Last Summer (instagram.com/choisungeun.official)

4. Kenangan-kenangan itulah yang membuat Ha Gyeong merasa kacau untuk tetap tinggal di rumah yang sama setelah mereka bertengkar dan berpisah dua tahun yang lalu

potret Choi Sung Hyun di drakor Last Summer (instagram.com/kbsdrama)

5. Selain itu, administrasi desa tempat rumah kacang itu berada sangat berantakan bahkan bus pun sulit didapatkan

still cut drama Last Summer (instagram.com/choisungeun.official)

6. Ha Gyeong juga selalu update soal tren jual beli properti yang membuatnya semakin yakin untuk menjual rumah yang telah ia tinggali selama 17 tahun itu

still cut drama Last Summer (instagram.com/choisungeun.official)

7. Sayangnya, usahanya tidak akan berjalan mulus karena Baek Do Ha muncul dan mengacaukan semua rencana yang ia buat

still cut drama Last Summer (instagram.com/choisungeun.official)

Meski Song Ha Gyeong mantap menjual rumah penuh kenangan itu, ia tidak bisa menutupi bahwa ia pun merasa berat hati. Hal ini terbukti lewat caranya memilih pembeli. Ia bahkan memberi persyaratan agar rumah itu tidak direnovasi dan dijadikan rumah tinggal, bukan rumah singgah. Persyaratan itu jelas membuktikan bahwa Ha Gyeong pun sebenarnya sangat menyukai rumah itu, sama seperti Baek Do Ha.

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.

Editorial Team