Di drama Bitch X Rich 2, klub diamond 6 merupakan klub yang beranggotakan Baek Je Na (Yeri Red Velvet), Min Yul Hee (Park Si Woo), Seo Do Eon (Lee Jong Hyuk), Park Woo Jin (Jang Deok Su), Lee Sa Rang dan Oh Si Eun (Han Da Sol). Mereka merupakan murid SMA International Cheongdam dengan tingkat ekonomi teratas. Salah satu hak istimewa yang klub diamond 6 miliki adalah kebal hukum.
Hal itu juga lah yang Kim Hye In (Lee Eun Saem) inginkan, sebab Kim Hye In tengah diselidiki kepolisian karena diduga membunuh Oh Si Eun. Kim Hye In yang berasal dari keluarga ekonomi bawah menjadi satu-satunya anggota yang berhasil tergabung ke klub diamond 6. Lalu, bagaimana bisa Kim Hye In tergabung ke klub diamond 6?