Kim Woo Ju (Choi Woo Shik) akhirnya bertemu dengan O Yeong Suk (Yoon Bok In), ibu kandung Yoo Me Ri (Jung So Min) di drakor Would You Marry Me. Pertemuan tersebut terjadi saat Yeong Suk berkunjung ke Seoul untuk mengantarkan makanan ke calon besannya. Di momen itu, Yeong Suk akhirnya mengetahui bahwa anaknya telah membatalkan pernikahan dengan Kim Woo Ju (Seo Bum June). Dirinya juga menyadari sikap kasar mantan besannya tersebut.
Di momen itu juga, Kim Woo Ju melihat ibu Me Ri diusir dan diperlakukan secara kasar. Dirinya pun langsung menunjukkan perhatian pada ibu dari istri palsunya itu. Apa saja bentuk perhatian yang ditunjukkan Kim Woo Ju pada O Yeong Suk di drakor Would You Marry Me?