Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
potret Jeon Do Yeon (instagram.com/management_soop)

Pada Rabu (20/12/2023), Star News melaporkan Jeon Do Yeon akan mengambil alih peran utama dalam The Price of Confession setelah Song Hye Kyo dan Han So Hee memutuskan mundur dari serial tersebut. Tentunya, kabar ini langsung ramai diperbincangkan.

Jeon Do Yeon merupakan salah satu aktris top Korea yang sukses membintangi serial Crash Course in Romance hingga film Kill Boksoon pada tahun 2023. Bagi yang penasaran dengan sosoknya, berikut ini biodata dan profil Jeon Do Yeon.

1. Biodata Jeon Do Yeon

potret Jeon Do Yeon (instagram.com/management_soop)

Nama: Jeon Do Yeon
Tempat, tanggal lahir: Seoul, 11 Februari 1973
Pendidikan: Institut Seni Seoul; Universitas Korea
Zodiak: Aquarius
Tinggi badan: 165 cm
Golongan darah: O
Suami: Kang Shi Kyu (menikah pada 2007)
Agensi: SOOP Management

2. Perjalanan karier Jeon Do Yeon

potret Jeon Do Yeon (instagram.com/management_soop)

Jeon Do Yeon memulai karinya sebagai model pada tahun 1990. Dia pernah menjadi model untuk produk Johnson & Johnson. Lalu, di tahun yang sama, Jeon Do Yeon mulai debut di dunia seni peran dengan membintangi drama Our Paradise.

Sejak saat itu, Jeon Do Yeon tampil di beberapa drama, tetapi namanya tidak terlalu dikenal. Hingga pada tahun 1997, dia akhirnya debut layar lebar lewat film The Contact dan berhasil mencapai popularitasnya sebagai aktris hingga mendapat banyak peran setelah itu.

Jeon Do Yeon tampil dalam beberapa judul film, seperti A Promise (1998), The Harmonium in My Memory (1999), dan Untold Scandal (2003). Ia kembali dengan membintangi film Secret Sunshine yang membuatnya terkenal di kancah internasional pada tahun 2007.

Jeon Do Yeon sukses mendapatkan penghargaan di Cannes Film Festival pada tahun yang sama. Setelah tu, dia muncul dalam banyak judul film, seperti Way Back Home (2013), The Shameless (2015), Ashfall (2019), dan Beasts Clawing At Straws (2020).

Setelah membintangi film Emergency Declaration, pada tahun 2023, Jeon Do Yeon berhasil membuat penonton terpukau lewat perannya sebagai seorang ibu serta pembunuh bayaran dalam Kill Boksoon. Dia juga comeback layar kaca lewat drama Crash Course in Romance.

3. Daftar film dan drama

potret Jeon Do Yeon (instagram.com/management_soop)

Berikut film yang pernah dibintangi Jeon Do Yeon:

  • Kill Bok Soon (2022)
  • Emergency Declaration (2022)
  • Heartbeat (2022)
  • Hostage: Missing Celebrity (2021)
  • Beasts Clawing At Straws (2020)
  • Ashfall (2019)
  • Birthday (2019)
  • The Nest (2017)
  • A Man and A Woman (2016)
  • Memories of the Sword (2015)
  • The Shameless (2015)
  • Way Back Home (2013)
  • Countdown (2011)
  • The Housemaid (2010)
  • My Dear Enemy (2008)
  • Secret Sunshine (2007)
  • You Are My Sunshine (2005)
  • My Mother the Mermaid (2004)
  • Untold Scandal (2003)
  • No Blood No Tears (2002)
  • I Wish I Had a Wife (2001)
  • Love Story: Host of Memory (2000)
  • Happy End (1999)
  • The Harmonium in My Memory (1999)
  • A Promise (1998)
  • The Contact (1997)

Berikut drama yang pernah dibintangi Jeon Do Yeon:

  • Crash Course in Romance (2023)
  • Lost (2021)
  • The Good Wife (2016)
  • On Air (2008)
  • Lovers in Prague (2005)
  • Shoot for the Stars (2002)
  • Love Stories (1999)
  • Snail (1997)
  • Wish Upon A Star (1997)
  • Until We Fall in Love (1996)
  • Way Station 간이역 (1996)
  • Project (1996)
  • A Place in the Sun (1995)
  • Love Is Blue (1995)
  • General Hospital (1994)
  • Scent of Love (1994)
  • Our Paradise (1990)

4. Gantikan Song Hye Kyo di drama baru

potret Jeon Do Yeon (instagram.com/management_soop)

Star News melaporkan bahwa Jeon Do Yeon akan mengambil alih peran utama dalam drama thriller misteri mendatang, The Price of Confession, setelah Song Hye Kyo dan Han So Hee memutuskan untuk mundur dari serial tersebut.

Menanggapi laporan tersebut, SOOP Management sebagai agensi Jeon Do Yeon berbagi bahwa aktrisnya saat ini telah menerima tawaran untuk membintangi drama tersebut dan saat ini sedang meninjaunya.

The Price of Confession menceritakan dua wanita yang terlibat dalam kasus pembunuhan berdarah. Awalnya, drama ini dijadwalkan akan dipimpin oleh sutradara Lee Eung Bok dari Descendants of the Sun. Namun, dia menolak tawaran tersebut karena masalah jadwal.

Siapa yang sudah rindu dengan akting Jeon Do Yeon di layar kaca? Nantikan ya, yeorobun!

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.

Editorial Team