Song U Yeon (Park Ji Hu) dikenal sebagai sosok yang lembut dan pemalu dalam drama Spirit Fingers. Sering kali ia merasa rendah diri saat berada di sekeliling teman-temannya. U Yeon kehilangan kepercayaan dirinya dan selalu merasa bahwa ia paling jelek di antara yang lain.
Sikap Song U Yeon yang seperti demikian disebabkan oleh pola asuh ibunya selama ini. Song Kyeong (Kim Hye Eun) selalu bersikap otoriter terhadap putrinya. Tak jarang pula ia membanding-bandingkan U Yeon dengan kakak dan adiknya yang dinilai lebih cerdas.
Pola asuh Song Kyeong itulah yang memengaruhi sikap Song U Yeon dan Song U Dol (Ki Eun Yoo) di kehidupan sehari-hari. Berikut adalah dampak pola asuh ibu Song U Yeon di Spirit Fingers. Kalau kamu adalah orangtua, lima dampak berikut ini bisa dijadikan bahan renungan.
