Lee Junho termasuk salah satu member dari boy group 2PM yang juga terjun ke dunia akting. Sejak membintangi film Cold Eyes pada tahun 2013 lalu, Lee Junho secara konsisten menekuni karier di dunia seni peran selain sebagai idol. Sudah banyak film dan drakor dengan beragam genre serta tema yang sudah dibintanginya.
Di antara semua drama Korea yang telah diperankannya, Lee Junho ternyata cukup sering memerankan karakter seorang pegawai kantoran. Bahkan sebagian di antaranya dikisahkan terlibat kisah office romance dengan rekan kerja. Yuk, simak empat judul drakor di mana Lee Junho berperan sebagai pekerja kantoran berikut ini.
