Penulis Kim Ah Jung mempunyai salah satu drama terbaru yang tayang di bulan Januari 2026. Ia dikenal dengan beberapa karya dramanya yang memiliki genre romcom. Kim Ah Jung diketahui memulai debutnya sebagai seorang penulis naskah drama sejak tahun 2015.
Total sudah ada tiga drama yang naskahnya ditulis langsung oleh Kim Ah Jung. Bagi kalian yang penasaran dengan drama bergenre romcom apa sajakah yang merupakan karya dari penulis naskah Kim Ah Jung dapat melihat ulasan berikut ini. Simak langsung, ya!
