7 Drama Korea Siap Tayang Mei 2022, Aktor dan Aktris Papan Atas Semua

Penuh dengan aktor dan aktris populer, drama yang akan tayang Mei akan membuat kamu penasaran. Selain itu, ada genre hukum hingga romantis siap menemani waktu santai, nih!
Memiliki alur yang menarik, drama Korea memang selalu dinantikan. Kita intip drama yang akan tayang Mei 2022, yuk!
1. Bloody Heart
Drama sejarah terbaru Bloody Heart yang tayang di KBS 2TV ini bikin penonton penasaran. Drama ini bertema romansa politik berdarah yang akan menarik perhatian penonton.
Lee Tae (Lee Joon) ini seorang raja yang meninggalkan wanita dicintai untuk bertahan hidup. Aktris Kang Han Na perankan karakter Yoo Jung. Dia menjadi ratu untuk bertahan hidup juga.
Semakin penasaran, ada aktor Jang Hyuk yang jadi Park Gye Won. Dia ini karakternya dingin dan penuh misteri. Drama Bloody Heart dijadwalkan tayang 2 Mei 2022.
2. There Is No Goo Pil Soo
Drama komedi terbaru ini menceritakan tentang bromance pemilik restoran ayam dan pemuda yang penuh rencana. Goo Pil Soo (Kwak Do Won) diceritakan memiliki restoran, namun tidak punya rumah.
Jung Seok (Yoon Doojoon Highlight) seorang yang penuh rencana dalam bisnis, tapi tidak punya uang. Siap tertawa bareng nonton pada 4 Mei 2022?
3. The Sound Of Magic
Drama terbaru Netflix ini menceritakan tentang dunia pesulap yang mencuri perhatian. Aktor Ji Chang Wook perankan Rieul, seorang pesulap aneh yang tinggal di taman hiburan.
Choi Sung Eun perankan sosok Yoon Ah Yi yang memiliki kehidupan mengerikan dan berubah setelah bertemu Rieul. Na Il Deung (Hwang In Yeop) juga memiliki kehidupan yang menarik setelah belajar sulap bareng Rieul dan Yoon Ah Yi. Drama ini akan tayang pada 6 Mei 2022.
4. Woori the Virgin
Drama Woori the Virgin ini remake dari Jane the Virgin dan akan tayang di SBS. Im Soo Hyang perankan wanita yang sangat menjaga kesuciannya sebelum menikah bernama Woo Ri. Suatu kejadian membuat Woo Ri hamil dari anak seorang CEO perusahaan besar.
Karakter CEO yang bernama Raphael ini diperankan oleh aktor kece Sung Hoon. Drama romantis komedi ini akan menemani kamu pada 9 Mei 2022.
5. Rose Mansion
Drama bertema thriller memang memiliki penggemarnya tersendiri. Kali ini Yoon Kyun Sang dan Lim Ji Yeon siap comeback dengan drama penuh misteri.
Drama ini menceritakan tentang kasus tidak terduga dan mencari kebenaran hilangnya saudara perempuan di Rose Mansion Apartment. Drama ini akan menemani kamu pada 13 Mei 2022.
6. Dr. Lawyer
Kamu mungkin tidak asing dengan sosok aktor keren So Ji Sub. Dia akhirnya comeback dan kali ini bareng aktris manis Im Soo Hyang. Drama bertema hukum ini menceritakan tentang dokter bedah genius yang akhirnya jadi pengacara karena suatu kejadian.
Drama ini akan semakin berwarna dengan hadirnya aktor Shin Sung Rok yang bakal jadi CEO. Drama ini dijadwalkan tayang 27 Mei 2022.
7. Kiss Sixth Sense
Drama Kiss Sixth Sense ini memiliki genre romantis yang siap bikin baper. Tentu saja semakin menarik karena diperankan Yoon Kye Sang dan Seo Ji Hye.
Drama ini menceritakan seorang wanita yang bisa melihat masa depan dengan ciuman seseorang. Siap bikin baper dengan adegan romantis yang diperankan Yoon Kye Sang dan Seo Ji Hye?
Drama menarik yang tayang Mei 2022 siap bikin penonton terpikat. Ada drama yang kamu tunggu, gak?