Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
still cut drama Perfect Crown
still cut drama Perfect Crown (instagram.com/mbcdrama_now)

IU menandai comeback aktingnya lewat drama baru MBC berjudul 21st Century Prince’s Wife atau Perfect Crown, setelah When Life Gives You Tangerine. Dikenal sebagai aktris dengan spektrum emosi yang luas dan sering meraih penghargaan bergengsi, IU kini memerankan Seong Hee Joo, perempuan ambisius yang berjuang di dunia monarki modern penuh aturan dan batasan sosial.

Drama ini menghadirkan romansa unik, di mana hubungan yang awalnya strategis perlahan berubah menjadi perasaan tulus, di tengah intrik politik, dan dinamika kekuasaan. Peran IU menjanjikan sorot akting kuat, menunjukkan sisi karakternya yang cerdas, percaya diri, dan penuh ambisi. Nah, berikut ini ulasan lengkap fakta peran IU di Perfect Crown sebagai Seong Hee Joo.

1. IU memerankan Sung Hee Joo, pewaris keluarga konglomerat yang berani mendobrak sistem sosial

still cut drama Perfect Crown (instagram.com/mbcdrama_now)

Seong Hee Joo adalah putri kedua dari keluarga konglomerat terkaya di Korea Selatan sekaligus CEO muda di Castle Beauty, perusahaan kecantikan yang sukses dan prestisius. Hee Joo memiliki kecerdasan tinggi, kepemimpinan kuat, dan prestasi bisnis yang mengesankan, namun satu hal yang tidak dimilikinya adalah status bangsawan. Di Korea abad ke-21 yang masih mempertahankan sistem monarki konstitusional, batas sosial itu menjadi penghalang terakhir yang tak bisa ditembus dengan uang atau prestasi.

2. Hee Joo punya kepribadian pantang menyerah dengan daya saing ekstrem dan mental pemenang

still cut drama Perfect Crown (instagram.com/mbcdrama_now)

Hee Joo digambarkan sebagai sosok yang menawan, ambisius, cerdas, frontal, dan sangat percaya diri. Ia tidak mudah menyerah pada sistem sosial yang membatasinya, ia selalu mencari cara untuk mengatasi tantangan, dan siap bersaing demi apa yang ia inginkan, meski itu berisiko sekalipun. Walau terlihat tegas dan dingin, Hee Joo tetap memiliki sisi manusiawi dan luka batin yang membuat karakternya menarik sekaligus kompleks.

3. Dinamika dan dinasti keluarga Hee Joo yang penuh persaingan

potret IU dalam script reading drama Perfect Crown (instagram.com/mbcdrama_now)

Hee Joo berasal dari keluarga chaebol yang berpengaruh, dengan Seong Tae Joo (Lee Jae Won) sebagai kakaknya. Kehadiran kakaknya menambah lapisan konflik internal dan dinamika keluarga, terutama soal harapan, persaingan, dan peran masing-masing anggota dalam mempertahankan kekuasaan keluarga dan reputasi perusahaan.

Uniknya, Hee Joo tidak menunggu diselamatkan siapa pun. Ia adalah penggerak, pengambil keputusan, dan pusat konflik utama, sebuah representasi perempuan modern yang kompleks dan berani.

4. Hee Joo melibatkan dirinya dalam pernikahan kontrak dengan Pangeran Lee Ahn demi menembus hierarki sosial

still cut drama Perfect Crown (instagram.com/mbcdrama_now)

Alih-alih menyerah pada batasan sosial, Seong Hee Joo memilih langkah raasional sekaligus berisiko dengan menggunakan pernikahan sebagai strategi hidup, bukan sebagai tujuan romantis. Ia nekat menjalani pernikahan kontrak dengan pangeran Lee Ahn (Byeon Woo Seok) demi keuntungan strategis dan untuk menembus hierarki sosial.

Sebagai CEO sekaligus pewaris chaebol, keputusan ini menempatkannya di tengah intrik politik, perebutan kekuasaan, norma sosial yang ketat, konflik emosional yang tak pernah ia perhitungkan sebelumnya. Hee Joo perlahan menghadapi dilema besar, sebenarnya apa yang selama ini ia kejar, kekuasaan, tahta, atau cinta sejati?

5. Seong Hee Joo adalah karakter sekaligus panggung bagi IU untuk membuktikan bahwa ia adalah aktris yang tumbuh bersama perannya

potret IU dalam script reading drama Perfect Crown (instagram.com/mbcdrama_now)

Seong Hee Joo melanjutkan jejak karakter perempuan kompleks yang kerap dipilih IU. Dengan latar monarki modern, konflik politik, dan pergulatan batin, Perfect Crown membuka ruang baru bagi IU untuk memperluas spektrum perannya. Banyak yang menilai Seong Hee Joo berpotensi menjadi karakter ikonik berikutnya dalam filmografi IU.

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.

Editorial Team