Drama Made in Korea menghadirkan isu politik Korea era 1970-an yang pada saat itu berada dalam masa transisi besar. Gejolak politik tersebut dimanfaatkan oleh Baek Ki Tae (Hyun Bin) untuk memenuhi obsesinya memiliki harta dan kekuasaan.
Sejumlah tokoh berkuasa di Made in Korea digambarkan memiliki dua sisi yang tampak terhormat di depan publik, namun diam-diam terlibat dalam transaksi gelap. Begitu kelam, berikut gambaran realitas isu politik tahun 1970-an yang disorot di drama Made in Korea.
