Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
poster film Heartman
poster film Heartman (instagram.com/lotteent.movie)

Heartman merupakan film komedi pertama yang rilis pada tahun 2026. Film ini berhasil memikat perhatian dengan barisan pemainnya, seperti Kwon Sang Woo, Moon Chae Won, Park Ji Hwan, dan Pyo Ji Hoon, atau yang lebih dikenal sebagai P.O dari Block B.

Cerita yang diangkat adalah sepenggal kisah yang sarat akan kenangan, tentang seorang pria yang takdirnya mempertemukannya kembali dengan cinta pertamanya setelah dipisahkan oleh waktu. Dia kemudian berusaha keras untuk merajut kembali tali kasih itu, sambil menyimpan sebuah rahasia kelam yang membelitnya.

Jelang perilisannya, yuk, kita telusuri empat hal menarik perhatian mengenai film ini dulu. Penasaran apa sajakah?

1. Remake dari film Argentina

poster film Heart Man (instagram.com/lotteent.movie)

Film Heartman adalah hasil remake dari film Argentina berjudul No Kids yang dirilis pada tahun 2015. Disutradarai oleh Choi Won Sub, film ini akan tetap berusaha mempertahankan fokusnya pada tema cinta pertama dan unsur komedinya.

Ceritanya berpusat pada tokoh Seung Min, yang meyakini bahwa cintanya pada Bona, cinta pertamanya, hanya akan berakhir sebagai kenangan. Namun, takdir punya cara sendiri dalam merangkai cerita. Bona kembali hadir setelah sekian lama, membangkitkan kembali semangat Seung Min.

Hal itu lantas membuat Seung Min bertekad untuk kembali mendapatkan cintanya yang pernah hilang. Akan tetapi, badai masalah datang ketika sebuah rahasia kelam yang tak boleh diketahui Bona terungkap, bahwa Seung Min ternyata adalah seorang ayah dari seorang putri kecil.

2. Kolaborasi ketiga Kwon Sang Woo dengan sutradara Choi Won Sub

Cuplikan film Heart Man (instagram.com/lotteent.movie)

Tahun lalu, Kwon Sang Woo semakin mengukuhkan posisinya dalam dunia perfilman dengan kesuksesan film Hitman 2 yang sekali lagi mencetak box office. Film tersebut disutradarai oleh Choi Won Sub setelah suksesnya Hitman season sebelumnya.

Setelah meraih kesuksesan besar dengan dua film itu, Choi Won Sub kembali menggandeng Kwon Sang Woo untuk ketiga kalinya dalam proyek terbaru, yang diberi judul Heartman, dengan janji kisah yang lebih menarik. Dalam konferensi pers film Heartman beberapa hari yang lalu, mereka berkomitmen untuk memberikan pertunjukan komedi yang lucu tanpa kompromi, sambil tetap menyoroti sisi emosional yang begitu dalam, mengingat genre romantis komedinya yang mengisahkan pertemuan kembali seorang pria dengan cinta pertamanya.

3. Proyek pertemuan pertama antara Kwon Sang Woo dan Moon Chae Won

Cuplikan film Heart Man (instagram.com/lotteent.movie)

Kwon Sang Woo dan Moon Chae Won adalah dua artis berpengalaman yang telah sukses dalam berbagai drama dan film. Meskipun demikian, keduanya belum pernah bekerja bersama dalam proyek sebelumnya.

Sehingga proyek ini menimbulkan keingintahuan besar di kalangan penggemar. Kwon Sang Woo akan memerankan Seung Min, seorang pemilik toko dengan hati yang membara, yang bertekad untuk memenangkan kembali cinta pertamanya setelah pertemuan yang tak diduga.

Bona, yang diperankan oleh Moon Chae Won adalah cinta pertamanya. Namun, di tengah perjuangan Seung Min untuk mendapatkan kembali cinta sejatinya terhalang oleh rahasia rumit yang sulit diungkapkannya.

4. Jajaran pemain utama lain yang solid nan kuat

cuplikan film Heartman (instagram.com/lotteent.movie)

Film Heartman disebut semakin menarik dengan kehadiran pemain utama lainnya selain Kwon Sang Woo dan Moon Chae Min. Pasalnya, aktor Park Ji Hwan dan Pyo Ji Hoon, atau yang lebih dikenal sebagai P.O, juga ikut serta dalam film itu untuk memberikan sentuhan komedi.

Park Ji Hwan menghidupkan karakter Won Dae, kawan seperjuangan Seung Min, yang pernah berbagi panggung dalam grup musik saat kuliah. Dialah sosok yang paling memahami seluk-beluk rahasia Seung Min, dengan teguh menjaga ikatan persahabatan mereka.

Sementara itu, P.O memainkan peran Seung Ho, adik Seung Min yang turut membantu mengelola toko alat musik milik kakaknya. Sosoknya adalah representasi dari ketulusan, selalu berusaha meringankan beban sang kakak. Namun, ucapannya yang kadang tak terpikirkan, sering kali tanpa sengaja memperburuk keadaan sehingga menciptakan kekacauan yang tak terduga.

Film Heartman akan segera tayang di Korea Selatan pada tanggal 14 Januari nanti. Diharapkan film ini akan menjadi kisah romcom yang santai dan menggembirakan, menawarkan tawa dan perasaan yang mendalam kepada penonton. Akankah film ini juga bakal tayang di Indonesia?

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.

Editorial Team