4 Hal yang Berubah Berkat Laporan Yoo Mi Rae di Our Unwritten Seoul

Setelah mengalami trauma karena perundungan, Yoo Mi Rae (Park Bo Young) akhirnya menemukan kebahagiaannya lagi di ending drama Our Unwritten Seoul. Ia keluar dari perusahaan setelah melaporkan perbuatan buruk sang atasan. Hal itu dilakukannya setelah mendapatkan dukungan dan bujukan dari rekan kerjanya, Kim Tae I (Hong Sung Won).
Pelaporan tersebut pun berpengaruh dalam beberapa hal, baik pelaku maupun korban dari kasus tersebut. Apa saja yang berubah karena laporan Yoo Mi Rae? Simak selengkapnya berikut ini, yuk!
1. Shin Gyeong Min dipecat
Shin Gyeong Min (Lee Si Hun) merupakan seorang manager yang kerap melakukan hal buruk. Hal itu dilakukan untuk mencari muka pada atasannya supaya kehidupan kerjanya bisa lebih mudah. Ia pun kerap disuruh untuk melakukan hal kotor saat menjalankan tugasnya.
Salah satu tindakan buruknya adalah menutupi kesalahan sang atasan yang mau menjadi eksekutif perusahaan. Hal itu pun membuat salah satu bawahannya dirundung hingga depresi berat setelah berhenti dari pekerjaannya. Bahkan, ia juga menyebabkan Yoo Mi Rae menjadi korban perundungan selanjutnya.
Perbuatan buruk tersebut pun akhirnya mendapatkan karma di ending dramanya. Ia pun dijadikan sebagai kambing hitam atas kasus tersebut yang diungkapkan oleh Yoo Mi Rae. Alhasil, Shin Gyeong Min dipecat dari Korea Finance Management Corporation.
2. Choi Tae Gwan dimutasi ke cabang lain
Shin Gyeong Min yang dijadikan sebagai kambing hitam membuat Choi Tae Gwan (Jung Seung Gil) masih bisa bertahan di Korea Finance Management Corporation. Namun, ia dimutasi ke cabang Chidal yang selalu dihindari oleh para karyawan. Cabang tersebut digadang-gadang sebagai tempat mutasi untuk para pegawai yang memiliki kesalahan parah.
Choi Tae Gwan sendiri merupakan kepala bagian yang selalu tampak baik di luar. Muka dua tersebut sempat membuat Yoo Mi Ji lengah ketika menyamar jadi Yoo Mi Rae. Di balik sikap baiknya, Choi Tae Gwan memiliki rencana buruk yang dibuat untuk kepentingan diri sendiri.
3. Park Sang Yeong keluar dari perusahaan dan digugat perdata
Yoo Mi Rae juga akhirnya melaporkan perbuatan Park Sang Yeong (Nam Yun Ho) ke perusahaan. Hal itu pun membuat dirinya memilih untuk mengundurkan diri terlebih dahulu sebelum dipecat. Keputusan tersebut dilakukan karena dirinya takut dipecat yang bisa membuatnya kesulitan mencari pekerjaan di perusahaan lain.
Tak hanya itu, hidupnya juga semakin hancur karena Park Sang Yeong digugat dalam pengadilan perdata oleh Yoo Mi Rae. Ia pun mendapatkan hukuman percobaan yang tentunya bikin kegiatannya terbatas.
4. Kim Su Yeon mulai keluar dari kamar
Keberanian Yoo Mi Rae ternyata juga berpengaruh pada kehidupan Kim Su Yeon (Park Ye Young). Tokoh tersebut adalah mantan mentor Yoo Mi Rae yang menemukan kesalahan sang atasan. Kepribadiannya yang ceria pun membuat dirinya tak bisa menutup mata dan memilih untuk mengungkapkan kebenaran.
Sayangnya, hal itu membuat rekan kerjanya melakukan perundungan hingga dirinya diasingkan dan tak dianggap. Dalam sekejap, Kim Su Yeon pun menjadi karyawan tak kasat mata. Meski mencoba bertahan, pada akhirnya ia memilih keluar dari perusahaan.
Namun, kejadian buruk tersebut ternyata menimbulkan luka mendalam baginya. Kim Su Yeon alami depresi dan takut menemui orang sehingga mengurungkan diri di kamar. Sang adik, Kim Tae I berusaha masuk perusahaan untuk mengungkapkan kebenaran demi sang kakak.
Yoo Mi Rae yang awalnya takut pun mulai luluh dengan kerja keras dan bujukan Kim Tae I. Dirinya melaporkan perbuatan sang atasan dengan bukti data yang telah dikumpulkan juniornya tersebut. Kebenaran pun berhasil diungkap dan Kim Su Yeon mulai mengatasi depresinya. Setelah tiga tahun berlalu, Kim Su Yeon pun dikisahkan telah kembali dengan sifat cerianya dan mulai bekerja di perusahaan lain.
Keberanian Yoo Mi Rae dalam mengungkapkan kesalahan para atasan pun membuahkan hasil. Para antagonis Our Unwritten Seoul mendapatkan karma dan korban lainnya juga berhasil meraih kebahagiaannya lagi. Kisahnya menunjukkan bahwa kebenaran pasti akan terungkap dalam waktu cepat atau lambat. Setuju?