Jika dilihat dari besaran gaji pekerja paruh waktu yang tidak seberapa, orang seperti Go Da Rim (Ahn Eun Jin) memang tidak pantas liburan. Kalau bukan karena permintaan adiknya, ia tentu lebih memilih belajar untuk persiapan ujian pegawai negeri sipil. Sesuai dengan dugaannya, alih-alih bahagia, liburan ini justru membuatnya nestapa karena tidak sengaja bertemu dengan mantan pacar yang super red flag, Kim Jeong Gwon (Park Yong Woo).
Tidak ingin dipandang sebelah mata karena masih jomblo, Go Da Rim berpura-pura berpacaran dengan Gong Ji Hyeok (Jang Ki Yong). Keduanya sama-sama tidak saling mengenal, tapi kebohongan tersebut menjadi awal dari hubungan simbiosis mutualisme yang menguntungkan mereka. Seperti apa hubungan simbiosis mutualisme antara Go Da Rim dan Gong Ji Hyeok di drakor Dynamite Kiss?
