Tokoh Jung Ki Ho (Moon Woo Jin) mencuri atensi di episode perdana Castaway Diva. Ia dikisahkan sebagai siswa SMP yang sering dipukuli ayahnya. Karena ingin kabur dari sang ayah, ia berusaha mengumpulkan uang dengan melakukan beberapa pekerjaan sambilan.
Termasuk Jung Ki Ho, ada banyak karakter drakor 2023 yang punya beberapa pekerjaan sambilan. Di antaranya, deretan tokoh berikut. Sebagian besar ternyata berstatus sebagai siswa atau mahasiswa. Siapa saja mereka?