Ketua Ga Sung Ho (Moon Sung Geun) diam-diam merubah rencana di belakang Kim Young Ran (Jeon Yeo Been) di ending Ms. Incognito. Alih-alih mengikuti kontrak yang mereka sepakati, ia juga mengakhiri sendiri misi balas dendamnya pada pelaku pembunuhan anak kandungnya, Ye Rim (Lee Da Eun) tanpa sepengetahuan Kim Young Ran.
Pada akhir episode 12, Ketua Ga akhirnya mengungkapkan alasan ia melakukan hal tersebut. Salah satunya karena ia ingin menyaksikan sendiri bagaimana kejatuhan pelaku yang tak lain adalah anak tirinya sendiri, Ga Sun Young (Jang Yoon Ju). Apakah hanya itu? Selengkapnya dapat kamu simak pada penjelasan di bawah ini.
