Nama Kim Hye Yoon kembali bergema di kalangan pencinta drama Korea setelah kesuksesan drakor Lovely Runner (2024). Lewat karakter Im Sol, ia bukan hanya menghadirkan romansa lintas waktu yang sweet, melainkan juga meninggalkan jejak emosional yang sulit dilupakan. Hal itu pun membuat banyak penonton mengira ia akan memilih proyek aman berikutnya, misalnya sesuatu yang masih beririsan dengan citra manis, hangat, dan melankolis yang sudah melekat.
Dugaan itu runtuh ketika ia justru mengumumkan keterlibatannya dalam drama No Tail To Tell, sebuah proyek yang terasa jauh lebih berani dan eksentrik. Ia berperan sebagai gumiho versi Gen Z. Kira-kira kenapa ia menerima proyek ini? Yuk, simak ulasan berikut!
