Can This Love Be Translated? merupakan drama romantis komedi yang menyoroti hubungan Cha Mu Hee (Go Youn Jung) dan Joon Ho Jin (Kim Seon Ho) dengan latar emosi yang kompleks dan komunikasi yang tidak selalu berjalan mulus, namun berusaha untuk saling memahami.
Dalam konteks hubungan seperti ini, OST “Promise” yang dinyanyikan Wonstein hadir sebagai reassurance yang menenangkan, seolah menjadi terjemahan emosional dari hubungan mereka yang saling mencintai. Lagu "Promise" ini dirilis bersamaan dengan peluncuran perdana drama tersebut pada 16 Januari 2026 melalui label Netflix Music dan LLC. Nah, berikut ini lirik lagu "Promise" dari Wonstein dan maknanya.
