Drakor Typhoon Family menceritakan proses jatuh bangun Kang Tae Poong (Lee Junho) dalam mempertahankan Typhoon Trading. Perusahaan itu telah beroperasi selama 26 tahun dari jerih payah ayahnya, Kang Jin Young (Sung Dong Il), bersama para karyawan di dalamnya. Bisa dikatakan kalau nilai perusahaan itu setara dengan 26 tahun hidup mendiang ayahnya bagi Kang Tae Poong.
Typhoon Trading dulu sangat berjaya dalam persaingan industri impor yang begitu ketat. Kesejahteraan karyawan perusahaan ini begitu terjamin karena Kang Jin Young juga sering memberi bonus jika laba yang diperoleh besar dalam suatu transaksi. Namun, ketika sang pemimpin menghembuskan napas terakhir di tengah krisis IMF, kondisi perusahaan ikut goyah hingga bangkrut. Mengapa Typhoon Trading bisa sampai di titik terendah tersebut?