Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
still cut drama Undercover Miss Hong
still cut drama Undercover Miss Hong (instagram.com/tvn_drama)

Hong Keum Bo (Park Shin Hye) dalam drakor Undercover Miss Hong memaparkan jika selama sepuluh tahun terakhir, perusahaan Hanmin Investment & Securities diduga telah melakukan manipulasi harga saham sebanyak lima kali. Tiga rekan yang berimplikasi kasus itu juga berakhir bunuh diri. Jumlah korban terus meningkat yang kehilangan uang, waktu bahkan nyawa. Namun semua tuduhan itu selalu saja tidak terbukti.

Namun, Hong Keum Bo tahu betul jika selama ini Kang Pil Beom (Lee Deok Hwa) sang pemimpin perusahaan itu telah melakukan banyak penggelapan dana. Saat berhasil melakukan penyamaran menjadi Hong Jang Mi dan masuk ke perusahaan Hanmin, Hong Keum Bo mulai mengetahui dan menyaksikan secara langsung bagaimana Kang Pil Beom melakukan praktik penggelapan dana. Tak melakukannya secara langsung, berikut ini jadi modus penggelapan dana yang dilakukan perusahan Hanmin dalam drakor Undercover Miss Hong, keep scrolling!

1. Pil Beom menciptakan perusahaan cangkang bernama Onemillion dan memiliki pemimpin boneka bernama Pak Ki Soo

still cut drama Undercover Miss Hong (instagram.com/tvn_drama)

2. Perusahaan itu sengaja dibuat untuk menyimpan aliran dana gelap yang dikumpulkan perlahan-lahan oleh Pil Beom

still cut drama Undercover Miss Hong (instagram.com/tvn_drama)

3. Untuk mengalirkan dana itu tanpa tercium oleh Otoritas Jasa Keungan, Pil Beom menggunakan sebuah trik licik

still cut drama Undercover Miss Hong (instagram.com/tvn_drama)

4. Pil Beom memerintah So Gyeong Dong untuk mengerahkan pedagang saham suruhan untuk pura-pura melakukan salah input pesanan saham

still cut drama Undercover Miss Hong (instagram.com/tvn_drama)

5. Pedagang saham itu akan menjual saham Hanye Eletronics di waktu yang telah ditentukan ke perusahaan Onemillion

still cut drama Undercover Miss Hong (instagram.com/tvn_drama)

6. Menjual saham senilai tiga miliar, Hanmin akan mengatakan jika ini adalah kesalahan input

still cut drama Undercover Miss Hong (instagram.com/tvn_drama)

7. Setelahnya, saham yang masuk ke Onemillion akan aman, dan Ki Soo pura-pura tak bisa dihubungi untuk pengembalian dana

still cut drama Undercover Miss Hong (instagram.com/tvn_drama)

Lewat sejumlah modus di atas, Kang Pil Beom menggelapkan dana perusahaan dengan nilai yang fantastis. Kang Pil Beom tak takut akan merugikan para investor yang mempercayakan dana mereka ke perusahaannya. Bagi Kang Pil Beom, prioritasnya adalah memiliki uang sebanyak-banyaknya. Modus-modus di atas jadi cara jitu Kang Pil Beom mengumpulkan dana gelapnya secara perlahan. Selain itu, tiap kali OJK mencium kegiatan mencurigakan itu, Kang Pil Beom akan segera menyuap oknum di dalamnya.

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.

Editorial Team