potret Kim Yoo Jung, Kim Do Hoon, dan Lee Young Dae (dok. iMBC)
Pada Maret 2025 lalu, PEAK J Entertainment pertama kali mengumumkan kabar kecelakaan Kim Do Hoon di lokasi syuting drama Korea Dear X. Agensi juga mengungkapkan, aktor kelahiran 1998 tersebut harus menjalani operasi karena insiden tersebut.
"Kim Do Hoon mengalami patah tulang pada lengan kirinya saat mengendarai sepeda motor saat syuting drama Korea Dear X. Setelah operasi, ia dirawat di rumah sakit dan sedang dalam masa pemulihan." bunyi pernyataan PEAK J Entertainment.
Sebelumnya, staf medis mendiagnosis cedera tersebut membutuhkan perawatan selama sekitar 24 minggu. Setelah beristirahat dengan baik, Kim Do Hoon akhirnya bisa kembali tampil di depan publik dengan Kim Yoo Jung dan Kim Young Dae baru-baru ini.
Drama Korea Dear X sendiri akan mulai tayang pada 6 November 2025 melalui TVING dan Viki. Jangan sampai terlewat, ya!