Lovely Runner merupakan drama tvN yang sukses meraih popularitasnya pada awal tahun 2024. Diadaptasi dari novel, drama ini digarap oleh penulis naskah Lee Si Eun serta duo sutradara Kim Tae Yeob dan Yoon Jong Ho. Menceritakan Im Sol (Kim Hye Yoon) yang tiba-tiba menjelajah waktu ke masa lalu dan berjuang menyelamatkan idolanya dari kematian.
Lovely Runner dibintangi oleh Kim Hye Yoon, Byeon Woo Seok, Song Geon Hee, dan sederet artis lainnya. Para artis tersebut kini semakin aktif berkecimpung di bidang akting, terutama KDrama. Beberapa di antaranya kembali berakting di drakor yang tayang tahun 2026 ini, loh. Siapa saja? Yuk, simak di bawah ini.
