Penjelasan Ending Shark: The Storm, Woo Yong-Do Hyun Saling Kenal?

Dua episode terakhir drakor Shark: The Storm (2025) menyajikan akhir dari pertarungan Cha Woo Sol dan Hyun Woo Yong. Drakor yang diadaptasi dari webtoon Shark (2016) karya Woon dan Kim Woo Seob ini merupakan sekuel dari film Shark: The Beginning (2021).
Sudah bisa ditonton di Vidio, kamu penasaran gak sih sama penjelasan ending Shark: The Storm (2025). Apa maksud senyuman Hyun Woo Yong dan Jung Do Hyun di ending, ya?
Peringatan: Artikel ini mengandung spoiler, ya!
1. Balas dendam berhasil, Cha Woo Sol menang saat melawan Hyun Woo Young
Cha Woo Sol (Kim Min Suk) berhasil membalaskan dendam atas kematian Lee Won Joon (Bae Myung Jin) kepada Hyun Woo Yong (Lee Hyun Wook). Tidak hanya itu, Cha Woo Sol juga mampu mengalahkan Hyun Woo Yong yang dianggap sebagai bos terkuat di grupnya.
Berkat kerjasama Han Sung Yong (Lee Jung Hyun), Jung Sang Hyeob (Park Jin), dan Lee Yeon Jin (Jung Da Eun), mereka juga berhasil mengalahkan anak buah Woo Yong, yaitu Park Shi Hyun (Kim So Ra), Cannon (Lee Yoo Joon), hingga Scar (Kim Ji Min).
2. Cha Woo Sol bakal ikut World Rookie Championship bersama teman-temannya
Menjelang ending, drakor ini menunjukkan adegan para karakter melihat poster World Rookie Championship. Mereka berencana mengikuti kompetisi tersebut dengan alasan masing-masing.
Cha Woo Sol bertekad melampaui gelar gurunya, Jung Do Hyun (Wi Ha Joon) sebagai petarung muda terbaik. Sementara Han Sun Yong membutuhkan uang untuk membeli truk baru agar bisa berjualan lagi. Di sisi lain, Jung Sang Hyeob dan Lee Yeon Jin yang memiliki kemampuan bertarung cukup baik juga ingin membuktikan diri mereka.
3. Hyun Woo Yong dan Jung Do Hyun berada di sel yang sama, mereka saling kenal?
Hyun Woo Yong dan anak buahnya terbukti melakukan beragam tindak kejahatan, termasuk membunuh. Alih-alih kabur, Hyun Woo Yong sepertinya sukarela menyerahkan diri ke pihak berwajib setelah diselamatkan oleh Cha Woo Sol di episode 6.
Sebelum drakor ini berakhir, penonton dikejutkan dengan adegan Hyun Woo Yong memasuki sel tahanan Jung Do Hyun. Setelah saling bertatapan, keduanya tiba-tiba tersenyum. Adegan tersebut menimbulkan berbagai spekulasi di kalangan penonton, mulai dari keduanya saling mengenal, entah sebagai mantan rival atau teman lama hingga Woo Yong adalah penyebab ibu dan adik Do Hyun meninggal.
Dengan akhir yang menggantung, penonton berharap drakor ini bakal berlanjut ke musim ketiga. Terlebih lagi, di versi webtoon, Cha Woo Sol nantinya akan mengikuti World Rookie Championship. Bagaimana menurutmu?