Berbeda dari ekspektasi, film Good News memiliki banyak adegan komedi meski ceritanya membahas pembajakan pesawat dan terinspirasi kisah nyata. Film Netflix ini menceritakan pembajakan pesawat Jepang yang pelakunya dibohongi agar mendarat di Korea Selatan dan bukan di Korea Utara.
Film yang berlatar pada tahun 1970 ini mempunyai pace cerita sat set dengan penyelesaian konflik yang penuh plot twist. Meski begitu, ada beberapa pertanyaan tertinggal setelah nonton film Good News hingga tamat. Di antaranya, tujuh pertanyaan berikut. Simak, yuk.