Dua episode awal drakor Ms. Incognito cukup berhasil menjadi fondasi kuat untuk keseluruhan cerita. Episode ini juga berhasil memantik rasa penasaran penonton untuk kembali menonton kelanjutan episodenya. Daya tarik lain dari drakor ini adalah mempunyai nuansa yang misterius, gelap tetapi bikin penasaran. Ceritanya juga padat dan tidak bertele-tele.
Akan tetapi, seiring berjalannya waktu, apa yang dirasakan penonton pada episode awal makin memudar. Drakor ini seolah-olah kehilangan arah dan jati dirinya. Tak hanya itu saja, plot hole yang mengganggu jalannya cerita juga semakin sering bermunculan. Cukup disayangkan, berikut adalah 7 plot hole menjelang ending drakor Ms. Incognito.
