Drakor A Time Called You merupakan kisah romantis-fantasi dengan tema penjelajah waktu. Drakor orisinal Netflix ini telah hadir dengan 12 episode sekaligus pada Jumat (8/9/2023). Pemeran utamanya yaitu Ahn Hyo Seop, Jeon Yeo Been, dan Kang Hoon.
Cerita diawali dengan kegalauan Han Jun Hee (Jeon Yeo Been) di tahun 2023. Ia tak bisa melupakan Koo Yeon Jun (Ahn Hyo Seop), kekasihnya yang meninggal setahun lalu akibat kecelakaan pesawat. Perjalanan waktu Jun Hee ke tahun 1998 pun dimulai.
Namun, selama cerita berlangsung, terdapat banyak plot twist tak terduga. Dimulai dari identitas asli Yeon Jun yang mendekati Jun Hee adanya hingga penjelajah waktu yang tak disangka-sangka. Berikut adalah keenam plot twist di drakor A Time Called You.
Perhatian, artikel ini mengandung spoiler!