Aktor Ji Sung kembali mengukuhkan posisinya sebagai Hakim spesialis Anti-Hero melalui drama terbarunya, The Judge Returns. Setelah memukau penonton sebagai Kang Yo Han yang penuh dengan pertunjukan menarik ruang sidang di The Devil Judge, kali ini dirinya memerankan karakter Lee Han Young. Kembali ke masa lalu demi menebus dosanya, Hakim Lee Han Young harus menghancurkan konspirasi yang pernah di dukungnya.
Melalui peran ini, Ji Sung tidak hanya menawarkan aksi balas dendam yang cerdas tetapi juga sebuah eksplorasi mendalam tentang moralitas dan kesempatan kedua yang didapatkannya di ruang sidang.
