Belakangan ini, Go Yoon Jung mendapat banyak sorotan penggemar drakor. Pasalnya, aktris yang terkenal melalui drama Sweet Home tersebut terlibat dalam proyek drama baru berjudul Can This Love Be Translated?.
Dalam drama Can This Love Be Translated?, ia berperan sebagai penerjemah dan memulai lika-liku percintaannya dengan lawan mainnya Kim Seon Ho.
Sebelum menjadi aktris, Yoon Jung mengawali kariernya di dunia model. Bahkan, ia sudah mengiklankan berbagai brand ternama seperti Ritz Cracker, L’Oreal Paris, Nike, dan masih banyak lainnya. Nah, buat kamu yang masih penasaran dengan sosok aktris multitalenta ini, yuk intip profil dan biodata Go Yoon Jung di bawah ini!
