Jin BTS dikonfirmasi membintangi variety show baru Netflix pada hari ini, Rabu (28/8/2024). Acara tersebut berjudul Kian's Bizarre B&B atau Daehwanjang Kianjang dan dikenal pula dengan sebutan The Great Revolutionary War.
Diketahui, Kian's Bizarre B&B adalah variety show keempat yang dibintangi Jin setelah ia selesai wajib militer sekaligus debutnya di Netflix, lho. Fans pun menyambutnya dengan antusias dengan menaikkan tagar #JINonNETFLIX. Sambil menunggu penayangannya, simak sinopsis Kian's Bizarre B&B yang dibintangi Jin BTS berikut ini!
