Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
Once We Were Us
still cuts film Once We Were Us (instagram.com/showbox.movie)

Once We Were Us (2025) merupakan remake dari film populer asal China yang berjudul Us and Them. Kisahnya akan mengikuti Eun Ho (Koo Kyo Hwan) dan Jung Won (Moon Ga Young) yang secara tak terduga bertemu kembali setelah 10 tahun berpisah.

Showbox Movie selaku distributor pun mulai menggoda penonton lewat still cuts perdana film Once We Were Us. Ada Koo Kyo Hwan dan Moon Ga Young yang tampil romantis, yuk, intip cuplikannya berikut ini.

1. Sejumlah potret menangkap nuansa emosional dalam hubungan Eun Ho dan Jung Won sebagai pasangan kekasih

still cuts film Once We Were Us (instagram.com/showbox.movie)

2. Mereka yang kebetulan berteman jadi semakin dekat hingga benih-benih romansa tumbuh dalam hubungannya

still cuts film Once We Were Us (instagram.com/showbox.movie)

3. Romansa Eun Ho dan Jung Won tampak begitu manis dan hangat layaknya pasangan kekasih pada umumnya

still cuts film Once We Were Us (instagram.com/showbox.movie)

4. Walau dalam beberapa potret mengisyaratkan sebuah konflik memanas saat suasana dingin terpancar di antara keduanya

still cuts film Once We Were Us (instagram.com/showbox.movie)

5. Gambar yang dirilis merangkum hubungan pasangan tersebut dari romansa di masa muda hingga adegan perpisahan yang menyakitkan

still cuts film Once We Were Us (instagram.com/showbox.movie)

6. Cuplikan kemudian ditutup dengan momen tak terduga saat keduanya kembali dipertemukan setelah 10 tahun berpisah

still cuts film Once We Were Us (instagram.com/showbox.movie)

7. Penonton pun semakin tergoda dengan kelanjutan kisah Eun Ho dan Jung Won yang akan segera terungkap di layar lebar

still cuts film Once We Were Us (instagram.com/showbox.movie)

Once We Were Us dijadwalkan tayang perdana pada 31 Desember mendatang di bioskop-bioskop seluruh Korea. Sayangnya belum ada informasi lebih lanjut tentang perilisannya di luar negeri, termasuk Indonesia. Mari nantikan informasi selanjutnya, ya!

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.

Editorial Team