Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
cuplikan drakor Head Over Heels (dok.tvN/Head Over Heels)

Episode 6 drakor Head Over Heels menampilkan jenis hantu baru yang tentunya membuat penonton juga ikut terkejut. Seperti biasanya, sosok yang bisa melihat hantu adalah Park Sung A (Cho Yi Hyun), seorang dukun muda sekaligus anak angkat Jenderal Dongcheon (Kim Mi Kyung). Secara tiba-tiba Sung A melihat ada Hantu Muka Rata di area lapangan sekolahnya.

Melihat keberadaan Hantu Muka Rata di sekolah, membuat Sung A khawatir. Alasannya tentu karena saat ini Park Sung A sedang melindungi sosok cinta pertamanya, Bae Gyeon Woo (Choo Young Woo) yang memiliki kutukan. Demi melindungi Gyeon Woo dari hantu tersebut, Sung A harus bisa mengusirnya. Berikut beberapa strategi cerdik Sung A melawan Hantu Muka Rata di Head Over Heels.

1. Melihat Hantu Muka Rata berkelompok, Sung A pulang. Ia minta bantuan Jenderal Dongcheon dan Master Bunga (Yoon Byung Hee)

cuplikan drakor Head Over Heels (dok.tvN/Head Over Heels)

2. Mereka bertiga lalu mencari tahu tujuan hantu itu. Saat tahu mereka akan menyambut dewa jahat, ketiganya datang ke rumah tua

cuplikan drakor Head Over Heels (dok.tvN/Head Over Heels)

3. Setiap dukun tentu memiliki alat tempur berbeda. Park Sung A kala itu berusaha melawan Hantu Muka Rata dengan panah

cuplikan drakor Head Over Heels (dok.tvN/Head Over Heels)

4. Sementara Jenderal Dongcheon dan Master Bunga memakai pedang. Mereka dan Sung A kompak menghajar semua Hantu Muka Rata

cuplikan drakor Head Over Heels (dok.tvN/Head Over Heels)

5. Saat Hantu Muka Rata pergi, Sung A pastikan mereka tak kembali. Caranya dengan menemukan kepala patung rumah tua

cuplikan drakor Head Over Heels (dok.tvN/Head Over Heels)

6. Setelah menemukannya, Sung A tak membakarnya. Ia menggunakan mantra lagi untuk benar-benar mengusir Hantu Muka Rata

cuplikan drakor Head Over Heels (dok.tvN/Head Over Heels)

7. Tak hanya itu, Sung A menutup lagi pintu rumah tua dengan baik. Tujuannya agar Hantu Muka Rata tak datang lagi

cuplikan drakor Head Over Heels (dok.tvN/Head Over Heels)

Upaya Park Sung A melawan Hantu Muka Rata dalam drakor Head Over Heels episode 6 akhirnya berhasil. Hantu yang datang berkelompok itu akhirnya menjauh dan tak lagi mendekati area sekolah tempat Sung A dan Gyeon Woo belajar. Kira-kira, setelah Hantu Muka Rata, jenis roh apalagi yang nantinya akan Park Sung A hadapi dalam drama ini?

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.

Editorial Team