Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
Bogum's Magic Curl
cuplikan teaser Bogum's Magic Curl (dok. YouTube/ tvN Joy)

Bogum's Magic Curl atau Bogum Magical merupakan variety show Korea yang mengikuti perjalanan Park Bo Gum membuka barber shop di sebuah desa kecil. Ia memanfaatkan lisensi cukur rambut yang dimilikinya untuk merawat rambut para lansia dengan sepenuh hati. Tak sendirian, Park Bo Gum akan bekerja sama dengan dua teman dekatnya yaitu Lee Sang Yi dan Kwak Dong Yeon.

Pada Jumat (2/1/3025), tvN mulai merilis teaser perdana untuk variety show Bogum's Magic Curl. Daripada penasaran, yuk, intip keseruan Park Bo Gum berikut ini.

1. Teaser dibuka dengan Park Bo Gum yang baru saja sampai di sebuah desa kecil dengan berjalan kaki menuju tempat kerjanya

cuplikan teaser Bogum's Magic Curl (dok. YouTube/ tvN Joy)

2. Ia melangkah maju dengan penuh semangat sembari menenteng manekin latihan dan tas di kedua tangannya

cuplikan teaser Bogum's Magic Curl (dok. YouTube/ tvN Joy)

3. Park Bo Gum bersiap menghadapi tantangan baru demi melayani para pelanggan yang ingin merapikan rambutnya

cuplikan teaser Bogum's Magic Curl (dok. YouTube/ tvN Joy)

4. Sang aktor berseru kagum melihat sebuah rumah yang akan segera jadi tempat kerjanya, "Cantik sekali!"

cuplikan teaser Bogum's Magic Curl (dok. YouTube/ tvN Joy)

5. Awalnya, salon tersebut hanyalah sebuah rumah tua yang lama terbengkalai namun telah direnovasi sehingga nuansa hangat mulai terpancar

cuplikan teaser Bogum's Magic Curl (dok. YouTube/ tvN Joy)

6. Sebuah tagline sukses meningkatkan antisipasi penonton akan transformasi magis yang siap diciptakan Park Bo Gum, "Tempat di mana keajaiban terjadi"

cuplikan teaser Bogum's Magic Curl (dok. YouTube/ tvN Joy)

7. Tak terkecuali, kisah-kisah menyentuh hati para pelanggan yang hanya dapat terungkap di salon istimewa ini

cuplikan teaser Bogum's Magic Curl (dok. YouTube/ tvN Joy)

Terungkap bahwa Park Bo Gum, Lee Sang Yi, dan Kwak Dong Yeon menghabiskan waktu satu tahun demi mempersiapkan acara ini. Ketiganya bahkan terlibat langsung dalam pemilihan lokasi, desain interior, hingga renovasi ulang salon.

Walau kurang berpengalaman, mereka mengerjakan dengan hati yang tulus dan penuh kesungguhan. Kamu dapat saksikan keseruan Park Bo Gum, Lee Sang Yi, dan Kwak Dong Yeon di salon barunya mulai 30 Januari mendatang di tvN. Jangan sampai terlewat, ya!

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.

Editorial Team