Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
still cut drakor Typhoon Family
still cut drakor Typhoon Family (dok. tvN/Typhoon Family)

Intinya sih...

  • Oh Mi Seon menanggung semua beban finansial keluarga

  • Oh Mi Seon berjuang untuk menjamin pendidikan adik-adiknya

  • Oh Mi Ho ingin cepat-cepat kerja untuk membantu Oh Mi Seon

Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Drakor Typhoon Family tidak hanya menunjukkan sisi bisnis dari CEO Kang Tae Poong (Lee Junho) dan karyawan di sana. Kehangatan keluarga di masa sulit juga ikut menarik atensi penonton. Salah satunya dari trio Oh bersaudara.

Oh bersaudara sangat peduli pada satu sama lain lebih dari yang orang lain pikirkan. Kekeluargaan ketiganya begitu kokoh meski sulit diungkapkan lewat kata-kata. Berikut ini enam tindakan yang menunjukkan kepedulian Oh bersaudara untuk satu sama lain di drakor Typhoon Family.

1. Oh Mi Seon menanggung semua beban finansial keluarga

still cut drakor Typhoon Family (dok. tvN/Typhoon Family)

Oh Mi Seon menggantikan peran orangtuanya sebagai kepala keluarga. Ia adalah putri sulung yang sekarang menanggung beban sebagai pencari nafkah untuk adik-adik dan neneknya (Kim Young Ok). Sejak berusia belasan tahun, Oh Mi Seon telah bekerja keras untuk membayar segala kebutuhan keluarganya. Dengan beban seberat itu pun Oh Mi Seon tidak mengeluh meski terkadang merasa kelelahan.

2. Oh Mi Seon berjuang untuk menjamin pendidikan adik-adiknya

still cut drakor Typhoon Family (dok. tvN/Typhoon Family)

Pendidikan sangat berarti bagi Oh Mi Seon. Sebelum ayah dan ibunya meninggal karena kecelakaan, ia begitu tekun dalam menimba ilmu di sekolah. Namun begitu ditinggal oleh kedua orangtuanya dan beban untuk mencari nafkah jatuh ke pundaknya, Oh Mi Seon kesulitan melanjutkan pendidikannya.

Oh Mi Seon merelakan pendidikannya demi Oh Mi Ho dan Oh Beom. Bahkan Oh Mi Seon memiliki cita-cita menyekolahkan mereka hingga ke luar negeri. Impian tersebut jadi salah satu dorongan yang membuatnya semangat bekerja.

3. Oh Mi Ho ingin cepat-cepat kerja untuk membantu Oh Mi Seon

still cut drakor Typhoon Family (dok. tvN/Typhoon Family)

Oh Mi Ho dari luar memang terkesan galak dan cuek. Namun, ia begitu perhatian pada kakak dan adiknya. Melihat kakaknya bekerja keras demi keluarga mereka membuat hatinya sedih. Ia pun sempat marah pada Oh Mi Seon karena menanggung beban sendiri padahal statusnya hanya sebagai kakak tertua, bukan orangtuanya ataupun Oh Beom.

Melihat pengorbanan Oh Mi Seon memotivasi Oh Mi Ho untuk segera bekerja demi meringankan beban sang kakak dalam memenuhi kebutuhan keluarga. Batal jadi pramugari karena krisis IMF memang membuatnya sedih, tapi ia tidak berlarut-larut. Oh Mi Ho langsung mencari pekerjaan paruh waktu dan akhirnya diterima di sebuah parasaya.

4. Oh Mi Ho memiliki cita-cita untuk membiaya kuliah Oh Mi Seon

still cut drakor Typhoon Family (dok. tvN/Typhoon Family)

Oh Mi Ho tahu betul bahwa Oh Mi Seon ingin duduk di bangku kuliah. Melihatnya membakar buku karena tidak ada harapan akibat krisis IMF membuat Oh Mi Ho sedih. Dibanding dirinya, ia lebih setuju kalau kakaknya yang kuliah. Sebagai ganti karena Oh Mi Seon sudah membiayai kuliahnya, ia ingin melakukan hal yang sama untuk kakaknya setelah mengumpulkan uang.

5. Oh Beom hanya menyimpan pemberitahuan yang berkaitan dengan peran ibu

still cut drakor Typhoon Family (dok. tvN/Typhoon Family)

Oh Beom yang masih SD diam-diam menunjukkan perhatian untuk kakak-kakaknya. Ia secara sengaja tidak memberi tahu terkait surat pemberitahuan dari Klub Ibu Hijau. Surat tersebut meminta para ibu untuk menjaga lalu lintas di depan sekolah.

Tindakan kecil ini membuktikan kalau Oh Beom memerhatikan keadaan keluarganya. Ia tahu kakak-kakaknya sibuk bekerja dan tak ingin semakin membebani mereka. Surat itu tak akan diketahui siapa pun jika Jung Jung Mi (Kim Ji Young), ibu Kang Tae Poong, tidak sengaja menemukannya ketika bersih-bersih.

6. Oh Mi Ho mengusahakan hadir dalam Klub Ibu Hijau demi Oh Beom

cuplikan drakor Typhoon Family (youtube.com/tvNDENT)

Jung Jung Mi tidak mau diam saja begitu melihat surat dari Klub Ibu Hijau. Meski ia bisa datang untuk menggantikan ibu Oh Beom yang telah tiada, tapi Jung Jung Mi merasa akan lebih baik keluarga kandung Oh Beom yang melakukannya. Oleh karena itulah ia segera memberi tahu Oh Mi Ho.

Oh Mi Ho sebenarnya harus kerja pada waktu yang ditentukan. Namun, Oh Mi Ho ingin Oh Beom tahu bahwa kakak-kakaknya akan selalu ada untuknya. Ia pun berusaha menukar jadwal dengan rekan kerjanya demi Oh Beom. Meski terlihat sepele, Oh Mi Ho menunjukkan perhatian dengan meninggalkan gaya busananya yang cenderung terbuka sejenak karena ingin menampilkan kesan seperti ibu Oh Beom.

Oh bersaudara di drakor Typhoon Family memiliki kisah yang menghangatkan hati. Bentuk perhatian mereka seperti yang ditunjukkan lewat enam tindakan di atas adalah sesuatu yang tak ternilai harganya. Meskipun tidak seberuntung orang lain yang masih hidup dengan orangtua mereka, Oh bersaudara tidak kalah bahagia karena memiliki satu sama lain.

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.

Editorial Team