Nam Gi Jeong (Jo Joon Young) dikenal sebagai salah satu siswa populer yang dikenal banyak orang di drakor Spirit Fingers (2025). Dia juga sangat populer di media sosial dan berhasil menjadi model tetap untuk sebuah mall. Kepopulerannya ini membuat banyak orang menganggap jika Nam Gi Jeong bukan sosok yang mudah didekati.
Sayangnya, anggapan ini terlalu dangkal untuk dipercaya. Nam Gi Jeong punya kepribadian yang cukup menarik. Dia gak ragu untuk menunjukkan keanehannya di depan orang terdekatnya. Bahkan, dia juga berusaha menolong Song U Yeon (Park Ji Hu) ketika dia menghadapi perundungan di depan toilet stasiun bawah tanah.
Kedekatannya dengan Song U Yeon menunjukkan jika Nam Gi Jeong merupakan sosok yang bisa menghargai orang lain. Lalu, apa saja tips menghargai orang lain ala Nam Gi Jeong di drakor Spirit Fingers?
Peringatan, artikel ini mengandung spoiler.
