Persahabatan antara So Ji Sub dan Song Seung Heon ternyata menyimpan banyak cerita menarik. Meski sama-sama dikenal sebagai aktor papan atas Korea Selatan, keduanya melewati masa muda dengan kisah yang jauh dari kemewahan. Kedekatan mereka bukan sekadar kolaborasi sesama selebritas, tapi tumbuh dari perjalanan hidup yang penuh perjuangan.
Dalam sebuah akun Youtube zzanbro episode 96, So Ji Sub mengungkap sisi jujur hubungannya dengan Song Seung Heon. Dipandu oleh Shin Dong Yup, seperti apakah kisahnya? Berikut adalah empat cerita jujur So Ji Sub tentang sahabat lamanya, Song Seung Heon.