potret On Joo Wan (Instagram.com/onjuwan1211)
Sebelumnya, agensi On Joo Wan telah mengonfirmasi soal pernikahan sang artis dengan Bang Minah, dan memohon restu kepada penggemar.
“Setelah menjalin hubungan yang serius, aktor kami On Joo Wan dan Bang Minah telah memutuskan untuk menghabiskan sisa hidup mereka bersama mulai November 2025. Kami mohon doa restu dan dukungan hangat untuk masa depan mereka saat mereka memulai babak kedua kehidupan mereka sebagai pasangan suami istri," tulis agensi On Joo Wan.
SM C&C, agensi Bang Minah juga mengungkap bahwa sang artis sudah siap untuk memulai babak baru dalam hidupnya bersama On Joo Wan.
“Keduanya telah saling kenal sejak lama dan hubungan mereka berkembang menjadi cinta. Kami akan berterima kasih jika kalian memberikan perhatian dan ucapan selamat yang hangat ketika mereka bersiap memulai babak baru dalam hidup mereka.”
Namun, kedua agensi tersebut kompak tidak bisa memberikan detail lebih lanjut terkait kabar pernikahan yang akan digelar secara privat di Bali ini.
“Kami tidak dapat memastikannya. Kami mohon pengertian anda,” dilansir AllKpop, Kamis (27/11/2025).