Drama Korea Dear X baru saja mencuri perhatian penonton lewat kisah melodrama dan thriller psikologis yang menyorot sisi gelap industri hiburan. Drakor yang tayang perdana pada 6 November 2025 ini langsung jadi bahan perbincangan. Bukan hanya soal plot, melainkan juga para artis yang terlibat di dalamnya.
Salah satu pemeran Dear X yang mencuri fokus adalah Ki So Yu. Ia adalah aktris cilik yang memerankan masa kecil Baek Ah Jin, versi muda dari karakter utama yang diperankan Kim Yoo Jung. Meski masih belia, aktingnya berhasil bikin banyak penonton kagum. Yuk, kenalan lebih dekat lewat tujuh potret dan fakta menarik tentang Ki So Yu di bawah ini!
