Setelah menanti kurang lebih dua tahun, Song Kang akhirnya siap kembali ke hadapan publik. Kabar gembira ini tentu saja menjadi angin segar bagi para penggemar setia. Aktor satu ini memulai masa wamilnya pada April 2024 dan selesai pada Oktober 2025.
Sebagai penanda resmi kembalinya ke industri hiburan, Song Kang dikonfirmasi akan langsung menyapa penggemar lewat fan meeting. Dia juga kemungkinan akan comeback dalam drama terbaru. Simak informasi selengkapnya mengenai Song Kang yang bakal sapa penggemar lewat fan meeting di bawah ini!