Lee Taemin mengawali karier solonya pada tahun 2014 silam dengan mini album bertajuk Ace. Sejak debutnya hingga saat ini, Taemin selalu menghadirkan diskografi dengan beraneka ragam konsep maupun genre yang mengesankan. Bahkan, beberapa lagu milik Taemin juga cocok kamu dengarkan sebagai pengantar tidur, lho.
Daripada dilanda penasaran, berikut ini deretan rekomendasi lagu Taemin SHINee yang dapat menemanimu sebelum beranjak tidur. Simak sampai selesai, ya!
