Seorang idola dengan segudang bakat, itulah Taemin. Perjuangannya mengasah talenta sejak pradebut hingga kini tidaklah mudah. Tak hanya kemampuan dance yang luar biasa, vokal Taemin baik saat rekaman dan tampil di atas panggung pun berkembang makin baik. Benar-benar sosok panutan!
Sedang jalani wamil, lagu-lagu Taemin pun menjadi pengobat rindu bagi para penggemar. Begitu pula dengan beberapa lagu di bawah ini yang berkolaborasi dengan berbagai penyanyi populer. Penasaran daftarnya? Yuk, baca sampai habis!