KISS OF LIFE dijadwalkan menggelar fansign pada Sabtu (12/7/2025). Namun, salah satu membernya mendadak diumumkan tak bisa mengikuti acara tersebut karena masalah kesehatan.
S2 Entertainment selaku agensi KISS OF LIFE mengungkapkan kabar sedih ini lewat situs resmi mereka.
"Artis kami, Belle, mengalami rasa sakit di bagian perut pada dini hari tadi. Akibatnya, ia tidak akan ikut serta dalam event fan sign hari ini dan sebagai gantinya akan menjalani pemeriksaan dan pengobatan di sebuah rumah sakit," ungkap S2 Entertainment.
Agensi Korea itu kemudian menambahkan, "Kami meminta maaf atas pengumuman terlambat yang disebabkan karena gejala sakit (Belle) yang mendadak. Belle tidak akan bisa ikut serta dalam Soundwave fans sign event hari ini, yang akan tetap digelar oleh tiga member yang tersisa."
KISS OF LIFE sendiri diketahui baru saja comeback dengan mini album keempat berjudul LOVELY 224. Mereka sedang aktif-aktifnya mempromosikan karya terbaru di berbagai acara televisi dan festival musik. Grup ini juga rencananya akan menggelar konser KISS ROAD pada 19 dan 20 Juli di Jangchung Arena, Seoul. Semoga Belle segera kembali pulih dan bisa menyapa penggemar lagi.