Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
Heechul Super Junior dan Jang Geun Suk
Heechul Super Junior dan Jang Geun Suk (instagram.com/superjunior | instagram.com/_asia_prince_jks)

Keinginan melihat anak segera menikah membuat para ibu dari idol KPop tak sungkan untuk menjodohkan. Terlebih, jika mereka menyukai artis lain yang baginya punya banyak daya tarik. Mereka juga menilai beberapa artis cocok untuk putranya.

Nah, berikut deretan idol KPop cowok yang disarankan untuk menikah dengan artis lain oleh ibunya. Mereka juga berusaha untuk memahami alasan ibunya. Namun, bukan berarti mereka langsung menyetujui saran itu. Yuk, simak!

1. Jang Geun Suk

Jang Geun Suk (instagram.com/_asia_prince_jks)

Di program Champagne pada 2009, Jang Geun Suk mengatakan, dia dan Park Shin Hye sebenarnya tinggal di lingkungan yang sama. Oleh karena itu, ibunya pun sangat menyukai Park Shin Hye. Ibunya bahkan pergi ke peramal untuk mencari tahu kecocokannya dengan sang aktris.

Peramal tersebut mengatakan bahwa Jang Geun Suk sangat cocok dengan Park Shin Hye. Hal itulah yang membuat ibunya memintanya mengundang Park Shin Hye ke rumah mereka. Kebetulan, dia dan Park Shin Hye juga pernah main drama bareng di You’re Beautiful (2009).

2. Heechul Super Junior

Heechul Super Junior (instagram.com/superjunior)

Di program My Little Old Boy pada 2025, Heechul mengatakan, dia dan Son Dam Bi telah berteman dekat selama 23 tahun. Maka dari itu, dia mengunjungi Son Dam Bi yang sedang hamil untuk menyemangatinya sebelum melahirkan. Ia terkejut melihat perut besar Son Dam Bi yang segera melahirkan saat itu.

Selain itu, Kim Heechul juga mengatakan dengan nada bercanda, “Apa kau memasukkan sesuatu ke dalam perutmu? Jujur saja, aku berharap kau tidak muncul di televisi. Ibuku akan sangat cemburu kalau dia tahu bahwa kau, perempuan yang (pernah) dia inginkan sebagai menantunya, sedang hamil.”

3. Leeteuk Super Junior

Leeteuk Super Junior (twitter.com/SJofficial)

Dalam program Strong Heart pada 2012, MC Shin Dong Yup menanyakan pada ibu dari Leeteuk, “Dari para artis, adakah seseorang yang ingin Anda jadikan menantu perempuan?”. Setelah beberapa detik, sang ibu menjawab, “Awalnya, saya memikirkan Shin Bong Sun.” Pernyataan itu membuat Leeteuk terkejut.

Sang ibu menjelaskan, “Dia (Shin Bong Sun) sangat ramah dan kalian tidak mungkin membencinya. Dari sudut pandang orangtua, Shin Bong Sun sangat lucu dan aku sungguh menyukainya.” Leeteuk pun menyela, “Bukankah aku juga punya hak untuk berpendapat?”. Lalu, MC mengatakan bahwa menikahi Shin Bong Sun bisa jadi sikap berbakti Leeteuk pada orangtuanya.

4. Tony H.O.T

Tony H.O.T (instagram.com/tntonyan)

Di My Little Old Boy pada 2020, ibu dari Tony Ahn mengatakan kepada Song Ga In, “Aku sangat ingin bertemu denganmu. Kau sangat cantik dan menyanyi dengan sangat baik. Apakah kau mau jadi putriku?”. Awalnya, dia tak ingin menjadikan Song Ga In menantu karena menganggap Tony Ahn terlalu tua untuknya.

Menanggapi hal ini, Song Ga In mengatakan bahwa dia berusia 35 tahun saat itu. Lalu, ibu dari Kim Jong Kook mengatakan, “Bukankah itu sempurna?”. Jadi, ibu dari Tony Ahn mengatakan, “Tony berusia 43 tahun ini, jadi ada selisih 8 tahun. Jika ada cinta, kurasa tidak ada masalah.”

Idol KPop di atas menyadari, betapa ibunya mendambakan seorang menantu dalam jangka waktu singkat. Mereka juga didesak untuk menikah. Hanya saja, bukan berarti mereka bisa langsung merasa pilihan ibunya tepat. Perjodohan itu tidak serta-merta diterima oleh mereka.

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.

Editorial Team