Saat memulai debut sebagai sebuah grup, umumnya idol KPop akan lebih aktif membagikan kegiatan melalui akun Instagram resmi yang dikelola oleh agensi. Hal ini dilakukan untuk mempromosikan grup secara menyeluruh sekaligus membangun citra tim. Dengan begitu, perhatian penggemar diharapkan lebih terfokus pada aktivitas grup secara merata.
Namun, kini semakin banyak idol KPop yang mulai membuka akun Instagram pribadi. Mereka memanfaatkan media sosial untuk mengekspresikan diri secara lebih personal. Bahkan, beberapa idol yang telah hengkang dari grup juga membuka akun pribadi sebagai langkah awal dalam menapaki babak baru karier mereka. Siapa saja idol yang akhirnya buka akun Instagram pribadi pada awal 2026 ini? Yuk, simak selengkapnya di bawah ini.
