Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
EXO
EXO (x.com/weareoneEXO)

Intinya sih...

  • Apink menjadi grup Kpop generasi ke-2 yang comeback di awal tahun 2026 dengan mini album RE: LOVED untuk merayakan ulang tahun ke-15 mereka.

  • idntt comeback pada 5 Januari 2026 dengan mini album yesweare, menampilkan kolaborasi pertama antara unit kedua Yesweare dan unit pertama Unevermet.

  • JOOHONEY MONSTA X kembali dengan mini album solo INSANITY, menandai kembalinya JOOHONEY sebagai solois setelah tiga tahun.

Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Tahun 2026 menjadi momen yang paling dinanti oleh para penggemar K-pop, terutama fans grup Kpop generasi kedua dan ketiga. Pasalnya, deretan idol Kpop yang comeback 2026 akan diisi oleh boy group dan girl group populer.

Mulai dari EXO, BIGBANG, BTS, hingga BLACKPINK, lineup comeback tahun ini dipenuhi oleh grup dengan pengaruh besar di industri musik global. Biar gak ketinggalan jadwal comback dari idol favoritmu, yuk simak daftar lengkap idol Kpop yang akan comeback tahun ini!

1. APINK (5 Januari 2026)

konsep foto APINK 11th mini album [RE:LOVE] (x.com/Apink_2011)

APINK menjadi grup Kpop generasi ke-2 pertama yang melakukan comeback di tahun 2026. Girl group ini kembali membawakan lagu ceria di mini album ke-11 bertajuk RE: LOVED.

Comeback ini spesial karena sekaligus merayakan ulang tahun ke-15 mereka. Di album RE: LOVED, APINK gak hanya membawakan konsep energik lewat lagu Love Me More, tapi juga lagu bergenre ballad seperti Hold My Hand.

2. idntt (5 Januari 2026)

Grup beranggotakan 15 orang ini resmi comeback pada 5 Januari 2026 dengan mini album terbaru berjudul yesweare. Menariknya, title track Pretty Boy Swag menjadi kolaborasi pertama antara unit kedua Yesweare dan unit pertama Unevermet ang ikonik.

Di album ini, kamu juga akan menemukan lagu lain seperti BOYS, Yes We Are, hingga Moon Burn. Dalam rangkaian promosi, unit Yesweare tampil di acara showcase media yang digelar di Blue Square SOL Travel Hall, Seoul.

3. Joohoney MONSTA X (5 Januari 2026)

potret Joohoney MONSTA X (x.com/officialMONSTAX)

Idol KPop yang comeback 2026 selanjutnya ada Joohoney MONSTA X yang kembali dengan mini album solo terbarunya berjudul INSANITY. Comeback ini menandai kembalinya JOOHONEY sebagai solois setelah hampir tiga tahun sejak perilisan mini album LIGHTS pada 22 Mei 2023.

Mini album INSANITY berisi tujuh lagu, termasuk lagu pra-rilis Push feat. Rei (IVE) dan lagu utama STING yang menampilkan kolaborasi dengan Muhammad Ali.

Music video STING telah rilis pada 5 Januari 2026 lalu dan sudah bisa kamu tonton di YouTube. Selain itu, album ini juga memuat lagu-lagu seperti INSANITY, Fear, Bite, Until My Head Touches the Sky (feat. Tiger JK), serta NO BRAIN NO PAIN.

4. CHUU (7 Januari 2026)

Selanjutnya ada CHUU yang siap menyapa penggemar dengan full album pertamanya berjudul XO, My Cyberlove. Album ini resmi dirilis pada 7 Januari 2026 pukul 18.00 KST dengan title track yang memiliki judul sama, yaitu XO, My Cyberlove.

Mengusung konsep playful, cerah, dan penuh nuansa digital-romance, comeback ini menampilkan sisi CHUU yang manis. Album ini berisi delapan lagu, yaitu Canary, Cocktail Dress, Limoncello, Teeny Tiny Heart, Love Potion, Heart Tea Bag, Hide & Seek, serta 첫눈이 오면 그때 거기서 만나 (Loving You!).

5. CNBLUE (7 Januari 2026)

CNBLUE (x.com/official_CNBLUE)

CNBLUE kembali menyapa BOICE dengan album studio ketiga mereka berjudul 3LOGY yang dirilis pada 7 Januari 2026. Album ini menjadi full album pertama mereka setelah 11 tahun.

Menjadi lagu utama di album 3LOGY, Killer Joy berhasil membawa kembali ciri khas band pop-rock. Gak hanya merilis album, CNBLUE juga mengumumkan world tour bertajuk 2026 CNBLUE LIVE WORLD TOUR ‘3LOGY’ sebagai bagian dari perayaan comeback mereka. Jadi, BOICE siap-siap menabung, ya!

6. DK X Seungkwan SEVENTEEN (12 Januari 2026)

DK dan Seungkwan dari SEVENTEEN resmi debut sebagai unit duet vokal dengan mini album pertama mereka bertajuk Serenade, yang dirilis pada 12 Januari 2026. Album ini menampilkan lagu utama berjudul Blue dan berisi total enam lagu, termasuk lagu solo masing-masing.

Mulai dari Rockstar (Solo DK), Guilty Pleasure, Silence, hingga Dream Serenade (Solo Seungkwan). Unit ini menjadi tim keempat SEVENTEEN setelah duo Mingyu dan S.Coups.

7. ENHYPEN (16 Januari 2026)

potret ENHYPEN dalam THE SIN : VANISH (x.com/BELIFTLAB)

ENHYPEN kembali menyapa para ENGENE dengan mini album ketujuh mereka berjudul THE SIN : VANISH yang dijadwalkan rilis pada 16 Januari 2026. Comeback kali ini akan dirilis bersamaan dengan showcase fanmeeting di Korea University's Hwajeong Tiger Dome.

Jadi, ENGENE bisa langsung merasakan atmosfer promosi ENHYPEN secara lebih dekat. Mengusung konsep cerita tentang vampir yang dramatis dan misterius, ENHYPEN kembali melanjutkan universe gelap yang sudah menjadi ciri khas mereka sejak debut.

8. EXO (19 Januari 2026)

EXO akhirnya kembali dengan album studio kedelapan mereka yang berjudul REVERXE yang dijadwalkan rilis pada 19 Januari 2026. Album ini akan berisi sembilan lagu, termasuk single Crown, I’m Home, dan Back It Up yang sudah lebih dulu mencuri perhatian penggemar.

Kabar comeback ini disampaikan secara resmi oleh SM Entertainment, menandai kembalinya EXO setelah sekitar 2,5 tahun sejak perilisan full album terakhir mereka. Dengan konsep yang lebih dewasa dan karismatik, EXO siap menunjukkan sisi musikalitas yang semakin matang.

9. AxMxP (21 Januari 2026)

potret band AxMxP di album Amplify My Way (X.com/AxMxP_official)

Band rookie AxMxP dari FNC Entertainment siap menyapa AMX dengan mini album pertama mereka berjudul Amplify My Way yang akan dirilis pada 21 Januari 2026. Album ini berisi tujuh lagu dengan dua lagu utama berjudul Pass dan Thereafter.

Selain itu, AxMxP juga menghadirkan lima lagu tambahan seperti Too Much, Punch-Drunk, I Melody You, dan Bittersweet. Comeback mereka kali ini menjadi langkah penting untuk memperkenalkan identitas musik AxMxP.

10. KiiKii (26 Januari 2026)

KiiiKiii siap meramaikan daftar idol Kpop yang comeback 2026 dengan EP kedua mereka yang berjudul Delulu Pack yang dijadwalkan rilis pada 26 Januari 2026. Comeback ini menyusul debut sukses mereka dengan lagu I DO ME yang sebelumnya dirilis pada Agustus 2025.

Menjelang comeback, KiiiKiii membangun antusiasme penggemar lewat berbagai teaser misterius dan konsep unik bertajuk Delulu World yang ditampilkan di website resmi mereka. Dengan konsep visual yang terinspirasi dari animasi seperti Kiki’s Delivery Service hingga nuansa peri ala Tinkerbell, KiiiKiii menghadirkan dunia fantasi yang ceria dan penuh warna.

11. ZEROBASEONE (2 Februari 2026)

potret ZEROBASEONE (x.com/ZB1_official)

Selanjutnya ada ZEROBASEONE yang akan melakukan comeback spesial dengan album RE-FLOW pada 2 Februari 2026. Album ini menjadi album terakhir mereka setelah tiga tahun perjalanan sejak debut mereka pada 2023 dari survival show Boys Planet.

Kabar baiknya, ZEROBASEONE telah merilis lagu pra-rilis bertajuk Running to Future pada 9 Januari 2026. Lagu ini menjadi pembuka dari rangkaian perilisan digital single yang mengarah ke album utama RE-FLOW.

12. BLACKPINK (Awal tahun 2026)

Selain EXO, grup K-Pop generasi ketiga yang akan melakukan comeback tahun ini adalah BLACKPINK. Girl group ini dikabarkan akan merilis album baru pada 2026 yang sekaligus menjadi album grup pertama mereka sejak Born Pink pada 2022.

Meski belum ada tanggal rilis pastinya, antusiasme BLINK sudah terasa di seluruh dunia. Setelah lebih dari tiga tahun tanpa album grup penuh, comeback ini diprediksi akan menjadi salah satu momen menarik di industri KPop.

13. MISAMO TWICE (4 Februari 2026)

potret MISAMO TWICE (x.com/JYPTWICE_JAPAN)

Sub-unit MISAMO dari TWICE yang beranggotakan Mina, Sana, dan Momo akan melakukan comeback pada awal tahun ini. MISAMO akan merilis album Jepang pertama mereka berjudul PLAY pada 4 Februari 2026.

Album ini menjadi full album pertama MISAMO di industri musik Jepang. MISAMO juga akan merilis single baru berjudul Confetti yang MV teaser-nya sudah rilis ditanggal 9 Januari 2026 lalu.

14. BTS (20 Maret 2026)

Setelah EXO dan BLACKPINK, kali ini ada BTS yang akhirnya siap comeback dengan formasi lengkap pada 20 Maret 2026. Comeback ini sangat dinanti ARMY karena menjadi comeback pertama mereka setelah menyelesaikan masa wajib militer.

Album terbaru BTS akan menjadi album pertama mereka setelah album Proof pada 2022 lalu. Dari spoiler albumnya, kita bisa melihat 3 lingkaran yang mengingatkan para ARMY dengan album Wings tahun 2016.

15. Big Bang (tahun 2026)

potret BIG BANG (instagram.com/d_lable_official)

Terakhir, ada boy group legendaris BIGBANG yang juga akan melakukan comeback untuk merayakan ulang tahun ke-20 mereka. Grup yang kini beranggotakan G-Dragon, Taeyang, dan Daesung ini dikabarkan tengah mempersiapkan album baru di tahun 2026.

Gak hanya itu, BIGBANG juga dijadwalkan tampil di Coachella pada April 2026 yang menandai kembalinya mereka ke panggung internasional. Meski tanggal rilis album belum diumumkan secara resmi, media Korea melaporkan bahwa album spesial ini akan menjadi album fisik pertama BIGBANG dalam 10 tahun terakhir.

Itulah daftar idol Kpop yang comeback 2026. Mulai dari EXO, BTS, hingga idol rookie seperti KiiiKiii dan idntt, tahun ini dipenuhi oleh comeback idol-idol populer dari berbagai generasi. Apakah kamu sudah siap menyambut era baru dari idol favoritmu?

FAQ seputar idol Kpop yang comeback 2026

Comeback grup K-pop apa paling ditunggu di 2026?

BTS dan EXO menjadi yang paling dinanti karena ini adalah comeback pertama setelah masa hiatus yang panjang.

Apakah BLACKPINK benar-benar comeback di 2026?

Ya, mereka dikabarkan akan merilis album grup baru setelah fokus pada aktivitas solo.

Comeback mana yang cocok untuk pecinta ballad?

DK x Seungkwan (SEVENTEEN) di comeback kali ini akan membawakan lagu-lagu dengan nuansa emosional dan lembut.

Editorial Team