Jennie BLACKPINK belakangan ini sering hadir di acara penghargaan. Setelah pada 20 Desember 2025 menghadiri acara Melon Music Awards, di awal tahun ini tepatnya 10 Januari 2026, ia juga mendatangi Golden Disc Awards 2026. Pelantun "Seoul City" itu pun tampil memukau dengan balutan gaun berwarna merah selama red carpet acara tersebut. Selain itu, Jennie juga tampak memesona lewat rambut lurusnya yang digerai.
Selama acara berlangsung, Jennie tak hanya tampil di atas panggung, tapi ia juga berhasil mendapatkan piala penghargaan, lho. Tercatat, ia memenangkan tiga kategori dan salah satunya adalah Daesang alias penghargaan tertinggi. Yuk, simak deretan piala yang berhasil dibawa pulang Jennie BLACKPINK dari Golden Disc Awards 2026!
