Seunghan RIIZE (instagram.com/riize_official)
"Walau begitu, foto dan video yang dibocorkan dan disebarkan tanpa izin itu adalah momen pribadi yang diambil sebagai trainee sebelum ia debut. Foto dan video itu telah diedit beberapa kali untuk disengaja menimbulkan kesalahpahaman.
Sebagai tambahan, oknum yang membocorkan dan menyebarkan video dan foto itu telah melakukan tindakan pencemaran nama baik yang serius karena menyebarkan informasi salah dan palsu yang tak sesuai dengan kenyataan. Mereka menggunakan ruang pesan singkat palsu dan berbagai metode jahat untuk menciptakan dan menyebarkan informasi yang salah.
Kami dengan tegas akan menindak semua tindakan merugikan, seperti membuat, menyebarkan, dan memproduksi kembali rumor tersebut melalui post tambahan. Demi artis kami dan fans yang mencintai mereka, kami akan menindak tanpa memberi keringanan hukuman.
Kami akan terus melakukan yang terbaik untuk melindungi artis kami. Terima kasih."
-- SM Entertainment
Sejak sebelum debut, Seunghan telah menghadapi sejumlah kontroversi karena oknum tak bertanggung jawab menyebarkan foto dan video pribadinya. Mulai dari foto bersama perempuan yang diduga pacar atau mantan pacarnya, foto dirinya yang diduga sedang merokok, hingga live Instagram bersama Soobin TXT yang menyebutkan nama Eunchae LE SSERAFIM.